6 Sep 2009

ANALISIS JABATAN

ANALISIS JABATAN/PEKERJAAN
Untuk dapat menyusun rencana kebutuhan SDM yang:
-tepat -komprehensif
-adaptif -prediktif
diperlukan analisis pekerjaan/jabatan
dapat dihindari adanya inefisiensi dlm bentuk produktifitas pegawai yg rendah, tingkat kemangkiran yg tinggi, konflik kepentingan yg berkepanjangan, dlsb
(bekerja pada bidang pekerjaan yg tdk disenangi menjadi penyebab usaha timbulnya tekanan kejiwaan/stress)
+/- 1/3 waktu dari hidup manusia ada ditempat kerja
• Analisis jabatan/pekerjaan adalah proses menghimpun,mengolah dan menjabarkan informasi setiap pekerjaan/jabatan yg ada dan perlu ada guna menjalankan tugas pokok dlm rangka mencapai tujuan organisasi
• Analisis pekerjaan/jabatan adalah proses menghimpun dan mempelajari informasi mengenai setiap pekerjaan/jabatan yg berhubungan dengan pekerjaan secara operasional dan tanggung jawabnya berkenaan dgn tugas-tugas dan jenis pekerjaan yg berguna utk mewujudkan tujuan bisnis sebuah perusahaan (Hadari Nawawi,1997:104)

Konsep-konsep dasar:
• Pekerjaan
• Posisi
• Tugas
• Tanggung jawab
• Kompetensi
• Uraian pekerjaan
• Standar kinerja
• Spesifikasi pekerjaan
PROSES ANALISIS PEKERJAAN
• Perencanaan
-apa sasaran analisis pekerjaan
-bagaimana dukungan manajemen
• Persiapan
-identifikasi pekerjaan yg akan dianalisis
-identifikasi metode yg digunakan
-mengkaji dokumen yg diperlukan
-mengkomunikasikan kepada karyawan
• Pengumpulan,pengkajian, dan penyusunan data

• Pengembangan uraian pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan
- pengkajian uraian pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan dengan manajer dan karyawan
-mengidentifikasi rekomendasi-rekomendasi
-finalisasi
• Pemutakhiran uraian pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan
- mengkaji ulang uraian pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan
- memutakhirkan up dan sp sesuai perkembangan organisasi

Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data analisis jabatan:
• Observasi
• Wawancara
• Catatan harian
• Kuesioner


Mengapa analisis jabatan menjadi fondasi dari banyak aktivitas sumber daya manusia lain???????

Tidak ada komentar: